Friday, November 22, 2013

Bukan Sesiapa

MM Ngaidin

1#
Kau siapa
Aku bukan sesiapa
Hanya ingin yang ada
Bukan menyiapa
Cukup meng”apa”

2#
Hanya karya meraga
Gerak tangan ukir cerita
Langkah kaki mengayuh padu
Bukan kata memecah bayu
Pun lidah berbasah madu

3#
Kulit menghitam legam menjadi saksi
Tangan mengapal bisu menyaksi
Sekedar berbuat
Sekedar mengisi
Ruang kosong yang penuh onak duri
Hanya perbaiki
atas asa yang tak kunjung reda
Menatap mentari terangi hari
Menyambut bintang di pekat malam
dirundung awan

4#
Tampaknya, aku sedang mengigau
Sedikit hati hendak meragu
Namun pikir telah meramu
Dan asa sudah kian menguat
Jemari pun sudah tak sabar menanti
Raih gagang kampak
Kayu besar yang harus dirajam
Bajak pun kian mengkarat
sekarat
merindu sawah ladang yang kian mengering
terlunta

5#
Aku lihat masih ada air mengalir
Dari tinggi bukit nun jauh diamat
Aku sedikit ragu tuk mendapat
Namun asa sudah menguat
Rimbun hutan bambu masih lah cukup
Tuk membatang pipa
alirkan tetesan dari telaga kemakmuran
Sedikit memang
Namun waktu kan mengumpulkan
Tak usah lah menunggu hujan
Di musim kemarau nan tak jua datang

Babakan, 20/11/2013

No comments:

Post a Comment

Jangan lupa komentar

Ulasan Hasil Tantangan Menulis Bareng SLI di Hari Guru Nasional

Hasil Tantangan #NulisBarengSLI #HariGuruNasional2020 #SahabatLiterasiIAICirebon Beberapa hari yang lalu (23/11/2020) aku atas nama pribad...