Saturday, December 21, 2013

Lupakan, Tatap ke Depan!

Lupakan, tatap ke depan!
Hari M Ngaidin

1
Roda zaman terus berputar
Detik berganti hari
Kemarau berlalu dengan siraman
teduh hujan bawa hijau musim semi
2
episode demi episode dilalu
dengan ribuan tokoh berperan
dan berguguran
pun puluhan lakon tlah dimainkan
jutaan narasi dengan milyaran keindahan diutarakan
dan, memori tlah dihapuskan
berharap, masa kini kan indah bersemi
dan, masa depan kan bersinar lebih terang
3
Usah kau palingkan wajahmu ke belakang
Sedikit pun tak perlu mata lirikkan
Ke hadapan arahkan pandang
Tataplah lurus ke depan
4
Raihlah cita-cintamu dalam kedamaian
Genggamlah mimpi erat-erat
Kuatkan azam yakinkan
dalam panjat doa ke hadirat
Tuhan penuh rahasia kan bukakan
tabir lembaran takdir penuh keadilan
Babakan, 09/12/2013



No comments:

Post a Comment

Jangan lupa komentar

Ulasan Hasil Tantangan Menulis Bareng SLI di Hari Guru Nasional

Hasil Tantangan #NulisBarengSLI #HariGuruNasional2020 #SahabatLiterasiIAICirebon Beberapa hari yang lalu (23/11/2020) aku atas nama pribad...